Kegiatan Monitoring KKL di PT. Mazzoni Java Utama

Kuliah Kerja Lapangan bagi mahasiswa THP adalah kegiatan wajib mahasiswa sebagai syarat kelulusan dan bekal pengalaman mahasiswa terhadap dunia kerja. Mahasiswa dituntut untuk memahami proses industri dan perkembangan ilmu melalui kegiatan ini. Harapannya Mahasiswa dapat mengenal dan memahami penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi dunia kerja sesuai dengan bidang keilmuan, mampu mengidentifikasi permasalahan serta siap dengan tantangan kerja. KKL dapat dilakukan oleh mahasiswa secara mandiri atau dengan instansi mitra, mahasiswa dapat bebas menentukan pilihan peminatan. Saat ini Prodi THP telah memiliki belasan instansi mitra yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri hingga ke Jepang.

Penerapan ini memperkuat visi THP dalam menghasilkan lulusan sarjana Teknologi Pertanian yang unggul, berkarakter, mandiri dan memiliki nilai kejuangan di bidang pangan dan hasil pertanian berbasis sumber daya lokal.

Monitoring Evaluasi Kegiatan KKL Mahasiswa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *